OSIS Milik Semua Siswa
Oleh: Fajar Martha, S.Pd
Menjadi seorang siswa bukanlah hal mudah, namun bisa dipermudah jika kita mau menjalaninya dengan baik. Menjadi siswa jangan hanya sebatas SIPUT(Siswa Pulang dan Tidur). Kita harus menjadi SINGA (Siswa Nasionalis Gerak Aktif) yang luar biasa dalam mengikuti arus pergaulan sekolah yang memberikan dampak positif bagi kita.
Di
sekolah, bagi siswa yang ingin mengurangi rasa bosan dan berjiwa aktif dengan rasa
sosial yang tinggi. Itu semua bisa diwujudkan dengan bergabung di OSIS. Disana
kita bisa menyalurkan seluruh
aspirasi kita. OSIS sebagai Organisasi Siswa Intra Sekolah tidak
bisa dipisahkan dengan siswa yang menimba ilmu di sekolah. Namun kesadaran
berorganisasi itu sangat minim dewasa ini dengan berbagai macam alasan seperti
capek dan disuruh-suruh terus. Padahal, aspek utama yang harus kita bangun
terlebih dahulu untuk membuat diri kita nyaman dalam rapat serta menjalan aktivitas
dan program OSIS adalah mental, komunikasi dan rasa memiliki sebagai siswa persahabatan,
kepemimpinan dan kemandirian. Jika kita sudah punya mental, komunikasi dan rasa
memiliki pada OSIS, maka akan mudah bagi kita untuk menjalaninya tanpa ada unsur
paksaan atau hanya ingin sekedar eksis di sekolah, sehingga rasa puas timbul
dalam diri kita sebagai siswa sejati.
Puas???Yupz..dengan mengikuti OSIS, kita bisa
menemukan kepuasan dalam memperluas tidak hanya pergaulan di
lingkungan sekolah, tetapi juga jaringan, meningkatkan wawasan/pengetahuan, membangun
kreativitas dalam kemandirian, membentuk pola pikir dan sikap menjadi dewasa, menjadi
kuat dalam menghadapi tekanan hidup, mproblem solving dan mengatur manajemen
konflik, meningkatkan kemampuan berkomunikasi, melatih kepemimpinan, belajar mengatur
waktu, mengasah kemampuan sosial serta ajang latihan dunia kerja yang sesungguhnya.
Betapa pentingnya organisasi tidak mampu kita
ukur dengan hasil belajar, namun bisa kita rasakan dengan perasaan. Seorang siswa
akan mengarungi perjalanan panjang dalam hidup untuk meraih mimpinya sebagai
seorang pelajar, kemudian mendapatkan pekerjaan yang layak tentunya. Begitulah
kira-kira keinginan semua siswa yang berjuang keras melewati perjalanan
panjangnya selama duduk di bangku sekolah. Perjalanan panjang itu tidak boleh
disia-siakan, karena kita harus bisa memanfaatkan segala hal yang baik untuk
memberi hasil positif bagi diri kita sendiri. Akan lebih baik jika kita juga
mampu memberikan dampak positif bagi orang lain dalam menjalani hidup. Seperti layaknya
kehidupan, ada siang dan malam, ada makanan dan minuman, ada lelaki dan
perempuan, begitu juga di OSIS ada susah dan senang.
Itulah kira-kira gambaran yang mungkin bisa memotivasi
siswa di lingkungan sekolah agar mampu menemukan jati dirinya sebagai siswa
dengan mengikuti OSIS.
Seorang siswa sejati akan mengarungi
perjalanan panjang untuk meraih mimpinya sebagai seorang pelajar, kemudian
mendapatkan pekerjaan yang layak tentunya. Begitulah kira-kira keinginan semua siswa
mulia yang berjuang keras melewati perjalanan panjangnya selama duduk di bangku
sekolah. Perjalanan panjang itu tidak boleh disia-siakan, karena kita harus
bisa memanfaatkan segala hal yang baik untuk memberi hasil positif bagi diri
kita sendiri. Akan lebih baik jika kita juga mampu menjadi inspirasi untuk kemajuan
sekolah.
Akhir kata
SELAMAT UNTUK KALIAN
dan
WUJUDKAN MIMPI DENGAN EKSPRESIKAN DIRI